-->

Pengertian Dan Keberadaan Rumput Laut












Rumput laut merupakan suatu komoditi laut yang sangat penting bagi kehidupan manusia.walaupun rumput laut tidak dapat di kategorikan kebutuhan prima bagi manusia,namun keberadaannya benar-benar sangat mendominasi dalam kehidupan sehari-hari.

Rumput laut atau seaweet sangat popular dalam perdagangan,sedang dalam dunia ilmu pengetahuan rumput laut di kenal dengan nama algae.algae merupakan bahasa latin rumput laut itu sendiri,di mana arti sesungguhnya adalah gangga yang terdiri dari empat kelas, yaitu : ganggang merah (Rhodophyceae),ganging hijau (Clorophyceae),ganggang coklat (Phaeophyceae),dan ganggang biru (Chonophyceae).pembagian ini beredasarkan pigman yang di kandungnya (Anonim, 1992).

Abdul Gaffar Tahir dkk (1997) Mengatakan bahwa ratusan jenis rumput laut yang tersebar di perairan Indonesia tetapi yang mempunyai nilai ekonomi tinggi ada lima macam,yaitu : Geledium, Geleille, Hynea, Eucheuma dan Gracillare, dari kelima jenis itu yang dapat dibudidayakan yakni Eucheuma dan Gracillaria, Gracillaria inilah yang dibudidayakan pada tambak.

Rumput laut pertama kali di kenal oleh bangsa cina kira-kira tahun 2700 SM. Masa itu rumput laut di gunakan sebagai sayuran dan obat-obatan. Pada 65 SM,bangsa romawi menggunakan sebagai bahan baku kosmetik.namun dari waktu kewaktu pengetahuan rumput lautpun semakin berkembang.Spayol.Prancis dan inggrismenjadikan rumput laut sebagai bahan baku pembuat gelas,sedangkan irlandia, Norwegia dan Scotlandia menjadi pupuk tanaman

Rumput laut mulai di publikasikan pada abad ke-17 oleh Jepang dan Cina,merupakan bangsa maju dalam bidang rumput laut,baik di produksi maupun pemaanfaatanya.Indonesia tidak di kenal kapan memulai pengiriman rumput laut ke luar negri,akan tetapi tahun 1985 sampai sekarang ekspor rumput laut meningkat.


Artikel Terkait

0 Response to "Pengertian Dan Keberadaan Rumput Laut"

Posting Komentar